Memahami Pengertian dan Manfaat Sistem Resi Gudang
3 Min Read Posted on 14 Sep 2023
Daftar Isi
Pada era teknologi yang semakin berkembang ini, pengelolaan inventaris dan logistik pada manajemen gudang menjadi semakin kompleks. Untuk itu, Banyak perusahaan yang telah beralih ke sistem gudang modern agar mendapat operasional bisnis yang maksimal. Penggunaan sistem resi gudang menjadi salah satunya.
Sistem resi gudang ini tidak hanya membantu mengelola stok barang secara lebih efisien akan tetapi juga memberikan manfaat lain yang signifikan untuk pengelolaan bisnis. Pada artikel kali ini akan dibahas apa itu sistem resi gudang dan manfaatnya untuk manajemen gudang. Simak penjelasan berikut ini!
1. Apa itu Sistem Resi Gudang
SRG atau sistem resi gudang adalah sebuah perangkat lunak yang dirancang khusus untuk mengelola berbagai aspek operasional inventory dalam manajemen gudang. Software dalam sistem resi gudang biasanya menggunakan sistem informasi berupa sistem berbasis cloud dan sistem yang terintegrasi dengan Supply Chain Management (SCM) dan Warehouse Management System (WMS).
Sistem resi gudang berkaitan erat dengan komoditas, penyimpanan, pemindahan, pemantauan, dan pengambilan barang. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan pengendalian persediaan dalam gudang, mengurangi biaya operasional, dan memastikan kelancaran operasi gudang dalam perusahaan.
Selain itu, SRG juga akan mencatat semua transaksi terkait aktivitas operasional gudang secara akurat, seperti laporan penerimaan barang, pemindahan, dan retur pembelian. Pencatatan ini penting untuk mengurangi risiko human error dan memastikan ketersediaan barang secara real-time.
Sistem resi gudang dirancang untuk memastikan barang yang disimpan dalam gudang dapat dikelola dengan baik, dengan melibatkan berbagai komponen dan proses yang canggih, sehingga pengelolaan inventory dan operasional gudang menjadi semakin efisien.
2. Manfaat Sistem Resi Gudang
Sistem resi gudang menjadi aspek penting dalam pengelolaan gudang modern. Perusahaan yang menggunakan SRG bisa memiliki kontol penuh atas manajemen inventory. Dengan itu, sistem ini memberikan manfaat yang besar dalam manajemen gudang. Berikut ini manfaat sistem resi gudang:
a. Pelacakan Stok yang Akurat
Manfaat SRG dalam sistem gudang adalah mampu untuk melacak stok secara real-time. Hal ini memungkinkan perusahaan untuk mengetahui secara persis berapa banyak barang yang tersedia, menghindari kekurangan stok, dan mencegah penumpukan barang yang tidak perlu.
b. Optimasi Ruang
Sistem ini akan membantu manajemen gudang dalam mengatur inventory dengan lebih efisien di dalam gudang. Dengan menggunakan SRG, Anda dapat memaksimalkan penggunaan ruang gudang, mengurangi biaya penyimpanan, dan meningkatkan produktivitas.
c. Pemantauan Kondisi Barang
SRG dengan canggih dapat memantau kondisi fisik barang dalam inventory seperti suhu barang, kelembaban, dan kerusakan barang secara potensial. Pemantauan barang kondisi ini penting untuk menjaga kualitas barang dan akan menghindari kerugian dalam bisnis.
d. Pemantauan Biaya
Dengan mengoptimalkan persediaan dan proses operasional bisnis, perusahaan dapat menghemat biaya operasional secara signifikan. Hal ini termasuk pengurangan biaya penyimpanan, penghematan tenaga kerja, dan pengurangan kerugian stok barang.
e. Peningkatan Layanan Pelanggan
Dengan pengelolaan inventory yang baik, perusahaan dapat memberikan dukungan dan layanan yang berkualitas pada pelanggan. Seperti dengan pengiriman yang lebih cepat dan akurat serta pengelolaan pesanan yang lebih efisien yang akan meningkatkan kepuasan pelanggan.
3. Implementasi Sistem Resi Gudang
Implementasi SRG memerlukan beberapa langkah yang dapat bervariasi, tergantung pada kebutuhan bisnis dan kompleksitas sistem yang digunakan. Akan tetapi, secara umum terdapat beberapa langkah dalam implementasi dan penggunaan sistem resi gudang, yaitu sebagai berikut:
a. Pemilihan Sistem yang Sesuai
Pemilihan sistem yang sesuai dengan kebutuhan bisnis akan menghasilkan efektivitas operasional bisnis. Hal ini dapat mencakup pertimbangan seperti ukuran gudang, jenis barang yang disimpan dalam inventory, dan anggaran perusahaan yang tersedia.
b. Pelatihan Karyawan
Dengan memberikan pelatihan kepada staff gudang untuk memastikan pemahaman yang baik tentang cara menggunakan sistem dengan baik. Pelatihan yang baik dapat memaksimalkan penggunaan sistem resi gudang dalam pengelolaan manajemen gudang
c. Integrasi dengan Sistem Lain
Integrasi SRG dengan sistem lain harus dirancang dengan cermat untuk memastikan kelancaran aliran data, penghindaran data ganda, dan akurasi informasi. Hal ini akan memungkinkan operasional gudang lebih efisien dan mendukung kebutuhan bisnis yang lebih luas.
d. Pemantauan dan Evaluasi
Pemantauan harus selalu dilakukan agar kinerja SRG tetap bekerja dalam jangka panjang, serta pastikan sistem selalu diperbarui sesuai dengan perkembangan bisnis dan pasar. Selain itu, Anda harus mengidentifikasi area dimana sistem ini dapat ditingkatkan untuk mendapatkan manfaat yang lebih besar.
4. Kesimpulan
Setelah dijelaskan apa itu sistem resi gudang dan manfaatnya untuk operasional bisnis, Dapat disimpulkan bahwa sistem resi gudang adalah suatu sistem perangkat lunak yang digunakan untuk mengelola dan mencatat transaksi penyimpanan, pengambilan, perpindahan barang, dan komoditas dalam gudang.
Oleh karena itu, penting untuk menggunakan SRG untuk mengoptimalkan pengelolaan persediaan, meningkatkan layanan pelanggan, dan meningkatkan efisiensi operasional gudang. Dengan menggunakan sistem gudang ScaleOcean, keputusan Anda dalam investasi SRG menjadi keputusan yang cerdas untuk pertumbuhan dan kesuksesan bisnis anda. Segera hubungi tim kami untuk informasi lebih lanjut.
Dapatkan update konten terbaik kami
secara rutin di Inbox Anda!
REKOMENDASI
Artikel Terkait
Nov 21, 2024 3 Min Read
Jenis Konstruksi Jalan, Tahap Pengerjaan, dan Strateginya
Nov 20, 2024 3 Min Read
12 Document Management Software Terbaik untuk Bisnis 2024
Nov 19, 2024 3 Min Read
Sistem Akuntansi: Manfaat, Komponen, dan Contohnya
Nov 19, 2024 3 Min Read
Rekapitulasi Jurnal: Pengertian, Fungsi, Jenis, dan Contoh
REKOMENDASI