Audrey
AudreyBalasan dalam 1 menit
Halo 👋

Hubungi kami untuk mengetahui bagaimana konsultan kami membantu perusahaan anda atau jadwalkan demo gratis dengan tim kami!
Informasi Bisnis Inventaris Manajemen Gudang Solusi Bisnis

Kenali Apa itu Inventory Serta Jenis dan Cara Pengelolaannya

3 Min Read     Posted on 01 Nov 2023

Share Artikel

Dalam manajemen gudang, inventory atau stok penyimpanan menjadi komponen penting yang memegang kontrol pengelolaan operasional gudang secara keseluruhan. Inventory adalah konsep yang merujuk pada semua barang dan produk yang tersimpan dalam gudang atau fasilitas penyimpanan perusahaan untuk digunakan dalam produksi, distribusi, atau dijual kepada pelanggan.

Stok penyimpanan membentuk pondasi operasional yang kuat bagi beragam industri, sehingga pemahaman yang mendalam mengenai konsep ini menjadi kunci dalam mengelola supply chain yang efisien. Dalam artikel kali ini, kita akan membahas secara mendalam mengenai apa itu inventory, serta jenis, peran, dan strategi pengelolaannya pada manajemen gudang. Simak artikel berikut ini!

1. Apa itu Inventory?

Inventory adalah istilah yang berkaitan dengan semua barang, produk, atau bahan yang disimpan dalam gudang atau fasilitas penyimpanan perusahaan. Stok penyimpanan ini mencakup berbagai jenis barang, termasuk bahan baku, produk setengah jadi, produk jadi, suku cadang, dan barang-barang lain yang dibutuhkan dalam proses produksi, distribusi, atau penjualan. 

Inventory adalah salah satu aset paling berharga dalam bisnis karena memiliki implikasi besar pada ketersediaan produk, pengendalian biaya, dan kemampuan perusahaan untuk memenuhi permintaan pelanggan dengan efisien. Stok penyimpanan yang dikelola dengan baik dapat membantu perusahaan dalam mencapai berbagai tujuan, termasuk mengurangi waktu pengiriman kepada pelanggan, meminimalkan biaya penyimpanan, dan mengoptimalkan rantai pasokan.

Stok penyimpanan menjadi fondasi yang memungkinkan manajemen gudang untuk beroperasi secara efisien dan memenuhi harapan pelanggan dengan baik. Ketika stok penyimpanan dapat dikelola dengan baik, perusahaan dakan merespons fluktuasi permintaan dengan cepat, menghindari kekurangan stok yang dapat menyebabkan hilangnya penjualan, dan meminimalkan risiko peningkatan biaya operasional yang tidak perlu.

Selain itu, stok penyimpanan yang efisien juga dapat memungkinkan perusahaan untuk merencanakan produksi dan pengadaan dengan lebih baik. Dengan pemahaman yang mendalam tentang pengendalian persediaan dan permintaan, perusahaan dapat mengambil keputusan yang lebih tepat waktu dan bijaksana dalam hal produksi, pengadaan, dan penjadwalan pengiriman. Hal ini juga dapat menghasilkan penghematan biaya dan peningkatan efisiensi operasional yang berdampak positif pada profitabilitas perusahaan.

2. Jenis Inventory

Jenis stok penyimpanan dalam gudang sangat beragam dan memiliki karakteristik serta kegunaan yang berbeda. Setelah penjelasan sebelumnya membahas mengenai apa itu inventory, dipenjelasan kali ini kita membahas jenis stok penyimpanan yang umumnya ditemukan dalam manajemen gudang. 

a. Bahan Baku (Raw Material)

Raw material merupakan komponen kunci dalam pembuatan produk jadi yang berkaitan dengan bahan dasar yang digunakan dalam proses produksi, seperti logam, plastik, kertas, atau bahkan bahan kimia. Dalam pengelolaan bahan baku terdapat tantangan yang harus dihadapi, yaitu memastikan kualitas dan kuantitas produk yang konsisten dari pemasok. Sehingga raw material ini penting untuk diperhatikan lebih baik untuk menjaga kelancaran proses produksi

b. Produk Setengah Jadi (Work in Progress)

Stok penyimpanan jenis ini terdiri dari produk yang sedang dalam proses produksi, tetapi belum selesai menjadi produk jadi. Produk work in progress termasuk dalam stok penyimpanan karena masih berada dalam gudang dan belum siap untuk dikirim kepada pelanggan. Pengelolaan produk setengah jadi penting untuk mengoptimalkan jalur produksi dan menghindari penumpukan yang tidak perlu.

c. Produk Jadi (Finished Goods)

Produk jadi adalah barang yang telah selesai diproduksi dan siap untuk dijual kepada pelanggan. Produk ini adalah hasil akhir dari proses produksi dan menjadi fokus utama dalam manajemen persediaan. Untuk itu, penting untuk menjaga kualitas produk jadi dan memastikan ketersediaan produk ini untuk memenuhi permintaan pelanggan.

d. Suku Cadang (Spare Part)

Suku cadang adalah stok penyimpanan yang terdiri dari komponen atau barang yang digunakan untuk pemeliharaan, perbaikan, atau penggantian mesin, peralatan, atau kendaraan. Spare part termasuk dalam stok penyimpanan gudang karena perusahaan perlu memastikan ketersediaan suku cadang untuk menjaga operasional yang lancar. Manajemen yang baik dari suku cadang dapat menghindari gangguan yang tidak diinginkan dalam operasi perusahaan dan menghemat biaya perawatan.

3. Peran Inventory dalam Gudang

Stok penyimpanan memiliki peran yang sangat signifikan dalam keseluruhan operasi perusahaan. Bukan hanya sebatas barang yang tersimpan dalam gudang tetapi sebagai aset yang mempengaruhi ketersediaan produk, biaya operasional, kepuasan pelanggan, dan profitabilitas perusahaan. Dalam artikel ini, kita akan menjelaskan peran utama stok penyimpanan dalam gudang dan bagaimana manajemen persediaan dapat membantu perusahaan mencapai kesuksesan.

a. Memenuhi Permintaan Pelanggan

Peran paling mendasar dari inventory adalah memenuhi permintaan pelanggan. Saat pelanggan memesan produk, perusahaan harus memiliki stok yang cukup untuk memastikan produk tersebut dapat dikirim dengan tepat waktu. Kekurangan stok dapat mengakibatkan kehilangan penjualan, ketidakpuasan pelanggan, dan penurunan reputasi perusahaan. Dengan pengelolaan persediaan yang tepat, perusahaan dapat dengan cepat merespons permintaan pelanggan dan memastikan ketersediaan produk yang diperlukan.

b. Mengurangi Waktu Pengiriman

Stok penyimpanan yang tepat dapat membantu mengurangi waktu pengiriman kepada pelanggan. Dengan penyimpanan produk di gudang, perusahaan dapat mengirimkan pesanan lebih cepat, dan meningkatkan kepuasan pelanggan. Kecepatan dalam pengiriman juga dapat membantu perusahaan bersaing lebih baik dalam pasar yang semakin dinamis.

c. Mengelola Pasokan

Stok penyimpanan juga berperan dalam mengelola pasokan perusahaan. Dengan pemantauan dan pengendalian yang cermat, perusahaan dapat menghindari kelebihan stok yang dapat mengakibatkan biaya penyimpanan yang tinggi. Di sisi lain, mengelola stok yang terlalu rendah juga dapat membahayakan operasional perusahaan karena bisa menyebabkan kekurangan pasokan dan gangguan produksi. Manajemen persediaan yang baik akan membantu perusahaan untuk mengoptimalkan pasokan dan biaya penyimpanan secara lebih efisien.

d. Mengendalikan Biaya

Peran stok penyimpanan yang berikutnya adalah pengendalian biaya dalam operasional gudang. Stok penyimpanan memiliki implikasi langsung pada biaya perusahaan seperti biaya penyimpanan, pemrosesan, dan risiko kelebihan stok atau kekurangan stok merupakan komponen biaya yang berkaitan dengan inventory

Dengan manajemen persediaan dan penggunaan metode pengelolaan yang tepat, perusahaan dapat mengurangi biaya penyimpanan dengan meminimalkan stok berlebihan dan menghindari kekurangan stok yang dapat mengakibatkan biaya produksi lebih tinggi.

e. Melindungi dari Ketidakpastian

Stok penyimpanan juga berperan sebagai cadangan dalam menghadapi ketidakpastian. Fluktuasi dalam permintaan pelanggan, gangguan dalam rantai pasokan, atau perubahan secara tiba-tiba dalam keadaan pasar dapat mengganggu operasional perusahaan. 

Dengan stok yang cukup dalam penyimpanan dapat bertindak sebagai penyangga, sehingga dapat memberikan perusahaan waktu untuk merespons dan beradaptasi dengan situasi yang tidak terduga. Hal ini juga penting terutama dalam industri yang rentan terhadap perubahan cepat.

4. Strategi Pengelolaan Inventory

Strategi pengelolaan stok penyimpanan dalam manajemen gudang merupakan elemen kunci dalam menjaga operasi bisnis yang efisien dan memenuhi kebutuhan pelanggan. Perusahaan yang berhasil dalam mengelola penyimpanan dapat mengurangi biaya, meningkatkan ketersediaan produk, dan menghindari risiko kekurangan atau kelebihan stok. Dalam artikel ini, kita akan menjelaskan beberapa strategi penting yang dapat membantu perusahaan mencapai tujuan perusahaan.

a. Metode Pengelolaan Inventory

Salah satu strategi paling mendasar dalam pengelolaan penyimpanan adalah pemilihan metode yang sesuai. Ada beberapa metode yang tersedia, seperti FIFO (First-In-First-Out), LIFO (Last-In-First-Out), dan metode EOQ (Economic Order Quantity). Masing-masing metode ini memiliki karakteristiknya sendiri dan cocok untuk situasi bisnis yang berbeda. 

Penggunaan metode ini bergantung pada jenis produk dalam penyimpanan. Misalnya, metode FIFO cocok untuk produk yang memiliki umur simpan terbatas karena memastikan barang yang lebih lama dijual lebih dulu. Metode LIFO cocok untuk stok yang memiliki umur simpan yang pendek dan berubah-ubah. sedangkan metode EOQ dapat membantu dalam menghitung pesanan optimal untuk menghindari kelebihan atau kekurangan stok.

b. Analisis ABC

Analisis ABC adalah strategi lain yang membantu dalam mengelola penyimpanan yang melibatkan pengelompokan barang berdasarkan nilai relatif dalam operasional perusahaan. Barang dengan nilai tinggi (Kategori A) adalah yang paling berharga dan memerlukan pengawasan ketat. Barang dengan nilai menengah (Kategori B) memerlukan perhatian normal, sementara barang dengan nilai rendah (Kategori C) dapat dikelola dengan lebih santai. Analisis ini dapat membantu perusahaan untuk fokus pada barang yang paling penting dan mengalokasikan sumber daya dengan bijak.

c. Just-In-Time (JIT)

Just-In-Time (JIT) adalah strategi yang bertujuan untuk mengurangi persediaan ke tingkat minimum yang diperlukan. Dalam JIT, produk dipesan hanya saat dibutuhkan, sehingga perusahaan menghindari biaya penyimpanan yang tinggi. Metode ini sangat efektif dalam industri yang memungkinkan fleksibilitas dalam produksi dan memiliki pasokan yang andal. Namun, JIT juga memerlukan koordinasi yang ketat dengan pemasok agar dapat menghindari risiko ketika gangguan dalam rantai pasokan terjadi.

d. Penggunaan Teknologi Terkini

Penggunaan teknologi dan sistem manajemen inventory adalah strategi modern yang membantu perusahaan mengelola penyimpanan dengan lebih efisien. Software dan sistem yang canggih dapat membantu dalam pemantauan stok secara real-time, memprediksi permintaan, mengotomatisasi proses pesanan, dan mengoptimalkan jadwal pengiriman. Sistem ini juga dapat membantu perusahaan dalam analisis data untuk meningkatkan proses pengambilan keputusan.

e. Kolaborasi dalam Rantai Pasokan

Kolaborasi dengan pemasok dan mitra dalam rantai pasokan juga menjadi strategi penting dalam pengelolaan stok penyimpanan. Dengan komunikasi yang baik dan berbagi informasi, perusahaan dapat menghindari kekurangan stok dan memastikan pasokan yang lancar. Kolaborasi dengan pemasok juga dapat membantu perusahaan dalam mengidentifikasi peluang untuk mengoptimalkan persediaan bersama-sama.

f. Peramalan Permintaan

Strategi terakhir yang dapat dilakukan dalam pengelolaan stok penyimpnana adalah penggunaan peramalan permintaan atau demand forecasting dengan akurat. Dengan menggunakan data historis dan teknik peramalan yang canggih, perusahaan dapat memprediksi permintaan pelanggan dengan lebih tepat. Hal ini juga membantu dalam perencanaan stok yang lebih baik dan menghindari kekurangan atau kelebihan stok yang merugikan.

5. Kesimpulan

Dari penjelasan mengenai apa itu inventory, serta jenis, peran, dan strategi pengelolaannya pada gudang, dapat ditarik kesimpulan bahwa inventory adalah konsep yang mencakup berbagai jenis barang yang diperlukan dalam operasional bisnis, seperti bahan baku, produk setengah jadi, produk jadi, dan suku cadang. 

Pengelolaan stok penyimpanan yang baik memiliki manfaat besar, termasuk kemampuan untuk memenuhi permintaan pelanggan, mengurangi biaya penyimpanan, dan menjaga kelancaran operasi. Manfaat-manfaat ini didapat jika strategi dalam pemilihan metode dan pengelolaannya dilakukan dengan tepat, dengan begitu perusahaan dapat mengoptimalkan persediaan, mengurangi biaya, dan meningkatkan kepuasan pelanggan.

Dapatkan update konten terbaik kami
secara rutin di Inbox Anda!

Dapatkan
Demo Gratis

Sampaikan kebutuhan bisnis Anda dan konsultasikan dengan tim ahli kami.

REKOMENDASI

Artikel Terkait

Pelajari Jenis Hotel Berdasarkan 3 Kategori Berikut

  May 14, 2024        3 Min Read

Pelajari Jenis Hotel Berdasarkan 3 Kategori Berikut

7 Contoh Kegiatan Operasional Perusahaan Manufaktur

  May 14, 2024        3 Min Read

7 Contoh Kegiatan Operasional Perusahaan Manufaktur

Sea Shipping Rates: Arti, Jenis, dan Cara Hitungnya

  May 14, 2024        3 Min Read

Sea Shipping Rates: Arti, Jenis, dan Cara Hitungnya

REKOMENDASI

Artikel Terkait